LUBUK SIKAPING – Untuk membangun Pasaman tidak bisa di andalkan pendapatan asli daerah (PAD) saja, untuk itu kita perlu dana luar seperti investor yang mau menanamkan sahamnya di daerah kita ini.
Untuk mendatangkan investor dari daerah luar tentunya kita harus banyak melakukan lobi-lobi atau apa saja yang bisa kita kembangkan di Kabupaten Pasaman, namun sebelumnya tentu kita yang ada di Pasaman harus harmonis supaya investor nyaman menanamkan sahamnya.
Hal itu disampaikan Bupati Pasaman, Sabar AS kepada awak media di ruang rapat kantor Bupati Pasaman, Senin (29/4).
“Sebelum kita pertemuan ini, tadi saya lagi berbicara dengan investor yang akan menanamkan modalnya di daerah kita ini, para investor yang datang tadi mengetahui Geotermal yang ada di Pasaman hanya melalui berita atau media,” terang Sabar.
Dikatakan, marilah dukung program pemerintah daerah melalui pemberitaan yang baik seandainya ada yang kurang tepat bisa di konfirmasi melalui dinas terkait sehingga Kabupaten Pasaman lebih baik dimasa yang akan datanh.
“Apabila media telah mendukung program pemerintah daerah yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat tentunya dana selain PAD akan bisa terlaksana dengan baik, namun apabila sebaliknya jangankan dana dari investor, dana dari pusat saja masih merasa ragu untuk mengalokasikan dana ke Pasaman,” ucap bupati.
Tentunya Pasaman kedepan butuh pembangunan yang lebih baik dari sebelumnya, apalagi saat ini sudah ada putera Pasaman yang sudah terpilih menjadi anggota DPR RI dan di bantu lagi dari anggota DPR RI dari dapil kita. (hen)