Menangkan Capres 01, Tim Akar Rumput Bekali Relawan Door to Door

Relawan Akar Rumput lakukan pembekalan door to door. (ist)

PADANG – Tim Akar Rumput Sumatera Barat melakukan Pembekalan relawan Door to Door (Dunsanak ka Dunsanak) bagi pemenangan Capres 01 Joko Widodo – Ma’ruf Amin pada 30 Maret 2019 lalu di Sungai Kamuyang, Limapuluh Kota. Sehari sebelumnya kegiatan yang sama juga dilaksanakan di Parik Malintang, Kabupaten Padang Pariaman.

Pembekalan ini juga ikuti perwakilan relawan yang berasal dari kabupaten/kota sekitarnya seperti Agam, Tanah Datar, Solok dan Solok Selatan.

Sukardi Bendang Ketua Presidium Tim Akar Rumput Sumatera Barat mengatakan kegiatan ini juga merupakan evaluasi kerja kerja yang sudah di lakukan rangka pemenangan pasangan Joko Widodo – Ma’ruf Amin.

“Kita tidak ingin terjebak dengan hanya berdebat di kedai kopi atau media sosial belaka. Kita kunjungi petani di sawah dan ladang, langsung dari rumah ke rumah. Berdialog langsung dengan masyarakat dalam rangka memastikan masyarakat mendapatkan informasi yang benar dan kemudian memenangkan paslon 01,” lanjutnya.

Sementara Eka Kurniawan Sago Indra pemateri dari Tim Petani Pemenangan Jokowi Amin (TPPJA) menyampaikan, alasan memilih 01 adalah berdasarkan visi dan misi kedua capres.

“Dimana bagi kita sebagai petani, paslon 01 sudah mengedepankan kedaulatan pangan, sementara 02 masih bicara swasembada pangan. Artinya Paslon 02 belum memiliki akar yang kuat membawa petani dan pertanian lebih maju, sementara 01 sudah meletakan reforma agraria sebagai dasar petani mendapatkan alas hak. Jokowi juga sudah membangun membangun waduk, embung, jalan usaha tani serta infrastruktur lainnya untuk pertanian,” katanya.

Acara ini juga dihadiri Presidium Nasional Tim Akar Rumput Indra Sakti Lubis yang khusus hadir ke Sumatera Barat untuk melihat langsung kerja-kerja di lapangan sekaligus bertatap muka dengan jaringan relawan.

Dalam materinya, Indra Sakti Lubis menyampaikan semangat antusiasme masyarakat Sumatera Barat tahun ini jauh berbeda dibandingkan 2014 lalu untuk mendukung Jokowi melanjutkan arah baru pembangunan Indonesia yang lebih maju.

Ia menambahkan, pilihan mendukung 01 setelah melihat dan merasakan langsung pada kerja-kerja yang sudah dilakukan Jokowi.

Beragaman jenis pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa atau nagari di Sumatera Barat telah dikerjakan masyarakat dan dirasakan langsung hasilnya.

Jika selama ini pedesaan jauh dari perhatian pusat, sejak Jokowi jadi presiden, desa atau nagari menjadi perhatian utama. Puluhan miliar mengalir dana desa ke setiap kabupaten di Sumatera Barat.

“Saya mengajak dunsanak relawan semuanya untuk berkomunikasi dengan sanak saudara dan masyarakat lainnya untuk menjelaskan arah kemajuan Indonesia yang akan dipimpin oleh pasangan Jokowi-Amin untuk lima tahun ke depan,” katanya. (rel)