Pessel – Warung Lontong Pical milik Ibu Lina di Nagari Salido, Kabupaten Pesisir Selatan mendadak dikunjungi Mahyeldi Kamis (19/9/2024) pagi.
Hal itu menjadi momen tak terlupakan bagi Ibu Lina ketika warungnya dikunjungi orang nomor 1 Sumbar itu.
“Ini pertama kali warung saya dikunjungi pejabat, apalagi yang datang adalah orang nomor satu di Sumbar,” ujar Lina saat ditemui.
Kedatangan Mahyeldi dan rombongannya ke warung tersebut usai menghadiri acara Subuh Mubarokah di Masjid Raya Darul Falah, Nagari Salido.
Warung yang biasanya melayani masyarakat sekitar itu mendadak ramai karena kehadiran sang Gubernur. Lina mengaku sangat bahagia atas kunjungan tersebut. Baginya, ini adalah sebuah kehormatan dan kebanggaan tersendiri.
“Saya sangat bahagia dan tentu terharu, tak menyangka warung saya akan dikunjungi pejabat setingkat gubernur,” katanya.
Tak hanya sekadar singgah, Mahyeldi juga melakukan aksi yang mengundang kekaguman warga sekitar. Mahyeldi memborong semua lontong pical yang dijual oleh Ibu Lina dan menggratiskannya untuk warga yang datang sarapan pagi.
“Alhamdulillah, Pak Mahyeldi tadi memborong lontong pical saya. Jadi, masyarakat yang datang bisa makan gratis,” ungkap Lina dengan senyum lebar.
Warga yang kebetulan hadir di warung terlihat gembira dan memanfaatkan momen tersebut untuk bersantap bersama Mahyeldi. Suasana pagi itu semakin hangat dengan keakraban yang terjalin di antara Gubernur dengan warga setempat.
Ibu Lina pun tak lupa mendoakan Mahyeldi agar selalu diberi kesehatan dan keberkahan. Bahkan, dengan penuh harap ia berharap Mahyeldi bisa melanjutkan kepemimpinannya sebagai Gubernur.
“Semoga Pak Mahyeldi diberkahi dan bisa kembali memimpin Sumbar lima tahun ke depan,” doanya.
Pada kesempatan itu, Mahyeldi mengucapkan terima kasih kepada Ibu Lina karena telah disuguhi sarapan pagi. Tak lupa Mahyeldi juga mendoakan warung lontong miliknya itu bisa laris manis.
Usai sarapan, warga yang hadir di warung tersebut tak lupa mengabadikan pertemuannya dengan Mahyeldi dengan foto bersama. (*)