Motor yang Ditumpangi Tabrak Mobil, Warga Parik Malintang Tewas

Petugas tengah memintai keterangan korban kecelakaan. (ist)

PARIK MALINTANG – Gara-gara sepeda motor yang ditumpanginya menabrak mobil, seorang ibu rumah tangga, Janiar, 60, warga Korong Padang Baru, Nagari Parikmalintang, Kecamatan Anam Lingkuang, Padang Pariaman terjatuh dan, akhirnya meninggal.

Peristiwa cukup mengejutkan itu terjadi di jalan lintas Padang – Bukittinggi, persisnya di depan Mushala Annur, Simpang Parikmalintang, Kecamatna Anam Lingkuang, Rabu (3/6) malam, sekitar pukul 20.15 Wib.

Sepeda motor Suzuki Satria, BA 3543 FU yang ditumpangi korban, malam itu meluncur dari arah Padang. Tidak terlalu kencang, bertabrakan dengan Suzuki Futura Pick Up, BA 8167 BF, yang datang dari arah berlawanan.

Usai bertabrakan dengan sepeda motor yang dikendarai Rahmat Fajri (28), pengemudi Suzuki Futura Saprinal (39) akhirnya kehilangan kendali dan, kemudian menabrak sepda motor, Honda Beat BA 5478 FB yang dikendarai Ali Munar.

Atas kejadian tersebut, Ali Munar dan penumpangnya, Armaini, 43, pun terpental dan jatuh. Kemuidan, bersamaan dengan Rahmat Fajri dan Janiar serta sopir Suzuki Futura, Saprinal, mereka dilarikan ke RSUD Padang Pariaman. Sayang, Janiar meninggal sesamapi di rumah sakit.

Kapolres Padang Pariaman, AKBP Dian Nugraha, kepada wartawan menyebutkan, kasus Lakalantasi tersebut kini masih dalam pengusutan pihak penyidik. (darmansyah)