PARIAMAN – Walikota Pariaman Genius Umar menyaksikan penandatanganan kerjasama antara Komunitas Ranah Batuah dengan SMKN 2 Pariaman tentang pelaksanaan kegiatan Pariaman Bercerita ke-7, Sabtu (15/2), Aula sekolah setempat.
Kepala SMKN 2 Pariaman, Arrahmi mengunggkapkan kerjasama dengan komunitas Ranah Batuah mendukung kegiatan di SMKN 2 Pariaman, karena kegiatannya menyangkut budaya Pariaman.
“ SMKN 2 Pariaman ditunjuk Dinas Pendidikan Sumbar sebagai sekolah bernuansa budaya, sekolah percontohan sebagai perwakilan untuk pelaksanaan muatan lokal (Mulo) dan sekolah implementasi Adat Basandi Sarak-Sarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK) “, ujarnya.
Arrahmi mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat, karena sekolah kami ini SMK revitalisasi dimana SMKN 2 Pariaman salah satu dari 9 SMK di Sumbar yang harus meningkatkan dan mengembangkan budaya literasi dan Pariaman Bercerita ini menjadi bagian dari literasi.
Sementara itu, Direktur utama Komunitas Ranah Batuah, Y. Vujji El Ikhsan mengatakan kerjasama tersebut dilatar belakangi untuk berbagi pengetahuan dan meningkatkan intelektualitas dalam kreativitas apa saja.
“ Kami menggagas program Pariaman bercerita yang bertujuan untuk membuka ruang dialog bagi siapa saja dan dimana saja. Dengan menghadirkan berbagai masyarakat dari berbagai narasumber baik itu kaum adat, intelektual, motivator, pemerintah daerah untuk berbagi pengalaman “ ungkapnya.
Dikatakannya bahwa Pariaman Bercerita merupakan wadah bagi seluruh lapisan masyarakat Pariaman, khususnya untuk bercerita tentang apa saja yang berhubungan dengan sosial, seni dan budaya serta keinginan bersama yang perlu diwujudkan maupun diusulkan secara gotong royong, “ tutupnya. (agus)