Partai NasDem Dharmasraya Urutan Kedua Disukai Masyarakat

Ampera Dt Labuan

PULAU PUNJUNG – Partai NasDem Dharmasraya menempati urutan kedua disukai masyarakat. Sementara urutan pertama ditempati Partai Demokrasi Indonesia (PDI-P), ketiga Partai Gerindra, ke empat Partai Golkar dan ke lima Partai Amanat Nasional ( PAN)

Hasil survei yang dilakukan pada awal 2022 ini, angka PDI Perjuangan bejumlah 35,3%, Partai NasDem 19,7 %, Partai Gerindra 16,7 %, Partai Golkar 8,2 % dan PAN 5,9 %.

Fakta ini merupakan hasil riset dari Lembaga Indilakator Politik Indonesia, yang dipimpin Burhanudin Muhtadi.

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Dharmasraya, Ampera Dt Labuan berucap syukur atas hasil survei tersebut. Menurutnya, hal tersebut pertanda bahwa partai NasDem berhasil membangun komunikasi yang baik dengan konstituen, dan tingkat keterpilihan NasDem pada pileg, pilkada tahun 2024 mendatang bakal tinggi.

Lanjut Ketua Badan Kehormatan ( BK) DPRD Dharmasraya ini, partai NasDem bakal terus mendongkrak elektabilitas jelang pemilu 2024 dengan cara selalu berjuang bersama dan mengutamakan kepentingan masyarakat.

“Kendati Partai NasDem berada pada urutan ke dua dari PDI-P, namun NasDem mampu berada diatas Partai Gerindra, Golkar dan PAN. Ini tentunya menjadi kebangaan bagi kita,” ungkap Ampera Dt Labuan kepada Topsatu.com, Minggu ( 20/3/2022).

Katanya, hasil survei menjadi tolak ukur bagi partai. Meski bersifat kajian, namun dalam perkembangannya sebuah hasil survei dapat turut mempengaruhi konstelasi politik, baik itu dalam pemilihan kepala daerah maupun pemilihan legislatif dan presiden.

“Hasil survei yang dilakukan sebelum masa kampanye, biasanya memiliki hasil yang tidak jauh berbeda dengan hasil pemilihan pada hari H. Target kita sudah pasti menjadi pemenang pada pemilu 2024 mendatang,” pungkasnya. (roni)