Payakumbuh Segera Lockdown!

Riza Falepi. (ist)

 

PAYAKUMBUH – Sumatera Barat menjadi salah satu daerah di Indonesia yang sudah terserang virus corona (Covid-19). Bahkan, empat dari enam orang yang dinyatakan positif terpapar virus ini, dirawat di Bukittinggi. Sebagai daerah yang berbatasan dengan Bukittinggi dan daerah perlintasan, Payakumbuh akan mengambil langkah tegas untuk mencegah Covid-19 itu masuk ke Payakumbuh.

Walikota Riza Falepi, kepada wartawan, Jumat (27/3), mengatakan, dirinya akan segera menutup Payakumbuh, untuk mengantisipasi masuknya carrier atau orang yang berkemungkinan membawa Covid-19 dari daerah luar Payakumbuh.

“Artinya aktifitas keluar-masuk Payakumbuh kita batasi. Kita melihat kasus di Bukittinggi sudah ada satu orang yang positif dan beberapa daerah lain di Sumbar sudah ada kasus positif Covid-19 nya,” ujarnya.

Menurutnya, carrier dari Corona ini menjadi kunci utama penyebaran Covid-19. Karena umumnya pembawa virus bisa jadi memiliki daya tahan tubuh. Sehingga tidak terdeteksi saat diperiksa oleh tim medis di perbatasan.

“Melihat hal ini dan perkembangan terbaru, kita akan menanggapi dengan serius dan tegas untuk memberlakukan hal itu. Kita akan berlakukan small lockdown,” tambahnya. (bule)