LUBUK SIKAPING – Roda Pemerintah Kabupaten Pasaman, mulai dipoles terutama dari segi Aparatur Sipil Negara (ASN). Sekretaris Daerah (Sekda) Mara Ondak, mulai menyicil, rotasi dan mutasi jabatan ASN eselon III, tak lain, menempatkan mereka-mereka yang siap tempur di bidang yang sesuai diamanahkan.
“Sebanyak enam orang, kami lantik di Aula lantai II BKPSDM. Pelantikan ini sesuai kebutuhan hari ini dan ke depannya. Kami mengharapkan kepada ASN yang baru dilantik senantiasa bekerja sebagai pejabat yang dilandasi rasa keimanan, guna mencapai tujuan mensejahterakan masyarakat,” kata Mara Ondak.
Adapun para pejabat yang dilantik dari eselon III masih wajah-wajah pejabat lama, tetapi di rotasi ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Yakni, Aan Afrinaldi sebelumnya menjabat Pj. Kepala Bagian Umum Setda Pasaman menjadi Kepala Kantor Kesbangpol, Elvi Wardi dari Sekretaris Dinas Pertanian menjabat Kepala Bagian Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Setda Pasaman, Afridansyah sebelumnya Kakankesbangpol menjadi Sekretaris Dinas Perhubungan, Azwardi sebelumnya Sekretaris Dinas Perhubungan menjadi Sekretaris Pertanian, Muhammad Rizaldi sebelumnya Kasubag Perencanaan dan Anggaran pada Sekretariat Bappeda menjadi Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan pada RSUD Lubuk Sikaping dan dokter Helvi Yeriza sebelumnya Kasi Pelayanan Medis pada RSUD Lubuk Sikaping menjadi Kepala Bidang Pelayanan pada RSUD Lubuk Sikaping.
“Untuk sementara, ini dulu. Kita masih mengevaluasi kinerja ASN yang ada di lingkungan Pemkab Pasaman. Jika dirasa perlu, tidak tertutup kemungkinan akan ada lagi rotasi dan mutasi jabatan,” tutup Mara Ondak. (Yolan)