Kelompok UP3HP Togak Basamo, Kota Payakumbuh menjadi perhatian bagi Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM). Untuk itu, dalam pembinaan, Dinas Koperasi Sumbar dan UKM mengunjungi kelompok ini, Senin (17/6).
Ikut dalam rombongan itu, Sekretaris Dinas Koperasi dan UKM Sumbar, Yusrizal Chan dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha Dinas Koperasi dan UKM, Ance Yusran dan Kepala Bidang Koperasi dan UMKM Dinas Koperasi Kota Payakumbuh, Faisal.
Mendapati kondisi ini, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sumbar Zirma Yusri melalui Sekretaris Dinas Koperasi dan UKM Sumbar, Yusrizal Chan mendorong kelompok ini mencari pemasaran dengan mengikuti pameran-pameran. “Kita akan bantu, tapi kita sarankan untuk ibu-ibu kelompok ini dapat terus memasarkan hingga ke luar daerah. Selain itu kita akan tetap lakukan pembinaan,”sebutnya.
Kepala Bidang Koperasi dan UMKM Dinas Koperasi Kota Payakumbuh, Faisal mengatakan, UP3HP diharapkan terus berkembang, tidak hanya dalam bentuk kelompok usaha, namun berdiri menjadi Koperasi. Sehingga pengembangan produk dan pembudidayaan jamur tiram terus bertahan.
“Kita memang sengaja mendorong usaha-usaha seperti ini terus maju,”sebutnya. (yose)