PADANG – Seorang penumpang pesawat dari Malaysia yang mendarat pukul 07:10 WIB tadi pagi di Bandara Internasional Minangkabau (BIM).
Pria berusia 47 tahun itu kemudian dilarikan ke RS M. Djamil Padang untuk penanganan lebih lanjut.
Informasi yang dikumpulkan Topsatu di lapangan, penumpang tersebut turun dari pesawat menggunakan kursi roda yang didorong salah seorang petugas dari maskapai yang mengangkut laki-laki berumur tersebut. Petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) melihat kondisi pria itu dalam keadaan susah bernafas.
Kemudian kepadanya, petugas langsung mengukur suhu tubuh dan terdeteksi dengan suhu 36,6 derajat Celcius. Melihat itu, petugas KKP langsung memasukkan ke ruangan observasi untuk dilakukan tindakan, diantaranya pemberian masker dan selanjutnya dirujuk RS M. Djamil dengan menggunakan kapsul isolasi.
Masih menurut informasi yang didapatkan, laki-laki asal Kabupaten Kerinci itu pergi ke Malaysia untuk bekerja sebagai buruh sejak 14 Februari 2020 lalu.
Lalu pada 16 Maret 2020 kembali lagi ke Indonesia lewat Bandara Internasional Minangkabau. (yn)