Riau  

Pertamina Tanamkan Semangat Cinta Energi dan Nilai AKHLAK Sejak Dini

Tak kalah penting, Para Perwira Pertamina menularkan semangat AKHLAK sebagai identitas dan perekat budaya kerja secara berkelanjutan.

AKHLAK adalah kependekan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Amanah dalam hal ini berarti memegang teguh kepercayaan yang diberikan melalui perilaku integritas, terpercaya, bertanggung jawab, Komitmen, akuntabilitas, jujur, dan disiplin. Nilai-nilai AKHLAK dinilai perlu ditanamkan para murid sejak dini dalam kehidupan sehari-hari.

“kegiatan Pertamina Energi Negeri telah sukses mewujudkan semangat AKHLAK, One Pertamina dan membangun image positif bagi Pertamina di mata masyarakat sebagai Insan Pertamina yang peduli kepada lingkungan sekitar,” kata Triatmojo yang saat ini mengemban tugas sebagai VP Information Teknology (IT) di PHR WK Rokan.

Program Pertamina Energi Negeri 7.0 diikuti sebanyak 989 Perwira Pertamina kolaborasi dari berbagai Holding dan Subholding. Program ini berlangsung serentak di lebih dari 76 sekolah di seluruh Indonesia.

Untuk di Wilayah Kerja Rokan, Program Pertamina Energi Negeri telah terlaksana di SDN 29 Mandau, SDN 10 Minas, SDN 85 Rumbai, SDN 110 Rumbai dan Sekolah Alam Rumbai.(*)