BATUSANGKAR – Polres Tanah Datar membagi-bagikan sembako pada sopir angkutan kota dan tukang ojek di Batusangkar.
Bantuan sosial Polres ini disalurkan di lokasi mangkal sopir, mulai dari armada dengan trayek angkutan desa. Terminal Angkutan Kopatra Batusangkar, dan pangkalan ojek PUJA Jati Batusangkar, Rabu (7/9).
Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly Indra Wijayanto menyebut ada 250 paket sembako, isinya beras, gula pasir, minyak goreng, mie instan dan bahan pokok lainnya.
Katanya, selain kegiatan bansos, Polres juga melaksanakan sosialisasi pendidikan tentang program pemerintah terkait bantuan sosial pada masyarakat.
“Kegiatan ini untuk membantu meringankan beban masyarakat, khususnya sopir angkot dan tukang ojek yang terdampak atas kenaikan harga BBM bersubsidi,” ujar Kapolres Ruly didampingi pejabat utama Polres Tanah Datar dan personil dari Dinas Perhubungan Tanah Datar. (ydi)