PARIAMAN – Dukungan mulai mengalir, baik dari individu maupun organisasi untuk bakal pasangan calon (Bapaslon) H.Refrizal- Happy Neldy.
Kali ini, Persatuan Olahraga Buru Babi Indonesia (Porbbi) Padang Pariaman menyatakan dukungan politiknya kepada H.Refrizal-Happy Neldy.
Keputusan mendukung H.Refrizal- Happy Neldy mengemuka dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Porbbi Padang Pariaman yang diikuti pengurus dan anggota yang dipimpin Ketuanya Maymuspi, di Rumah Makan Sambalado, Pariaman, Jumat (18/9).
Maymuspi menyatakan pengurus dan anggota Porbbi Padang Pariaman dalam mengarahkan dukungan politik dalam Pilkada nanti harus satu warna.
Hal ini mendapat sambutan dan dukungan dari peserta Rakor. Pasalnya, Maymuspi terlebih dahulu minta suara kepada peserta Rakor tentang penentuan sikap politik dalam pilkada mendatang.
Disebutkan Maymuspi, Porbbi merupakan organisasi besar dan solid. Dikatakan besar, karena jumlah anggota berdasarkan pembuatan Kartu Tanda Anggota (KTA ) baru-baru ini, telah terdaftar 18.000 orang lebih. Anggota yang diberikan KTA oleh Pengurus adalah yang berusia minimal 18 tahun.
Lebih lanjut Maymuspi menjelaskan, selama ini, organisasi ini hanya dimanfaatkan seketika oleh calon, apakah Caleg ataupun Cabup. Setelah mereka duduk, Porbbi terlupakan. ” Kini Porbbi Padang Pariaman harus mengambil sikap dalam Pilkada atau Pileg nantinya, demi kemajuan Porbbi ke depannya “, ucapnya.
Sementara itu H. Refrizal- Happy Neldy mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada keluarga besar Porbbi Padang Pariaman yang telah menyatakan kesiapannya mendukung dan mengantarkannya menjadi pemimpin di Kabupaten Padang Pariaman untuk periode 2020-2024 mendatang. “Saya dan Happy Neldi mengucapkan terimakasih kepada Keluarga Besar Porbi Padang Pariaman atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan. Semoga Kami bisa menjadi Pemimpin di Padang Pariaman nantinya,” ucap Refrizal. (agus)