SAWAHLUNTO – Warga Dusun sumpahan, Desa Kubang Utara Sikabu, Kecamatan Lembah Segar, Kota Sawahlunto dikagetkan dengan penemuan mayat dalam sebuah rumah, Minggu (13/1) sekira pukul 17.30 WIB. Diketahui, mayat tersebut bernama Warlison (60).
Kapolres Sawahlunto, AKBP Zamroni Wibowo mengatakan, jasad Warlison pertama kali ditemukan oleh anaknya Yunaldi (19). Melihat kondisi ayahnya yang tidak bernyawa, Yunaldi segera memberitahukan kepada warga sekitar.
Menurut keterangan istrinya Nuraini (52), lanjut Zamroni, korban tinggal di rumah sendirian semenjak dua tahun terakhir dan pulang ke rumah istrinya sekali seminggu di Desa Lunto Timur, Kecamatan Lembah Segar.
Pihak kepolisian menduga korban meninggal lebih dari dua hari sebelumnya berdasarkan tanda-tanda fisik yang terlihat dari jasad pria itu. “Almarhum terakhir bertemu keluarganya pada Rabu (9/1) sekira pukul 11.00 WIB. Pada saat itu korban kelihatan dalam keadaan sehat. Namun dari keterangan istrinya, korban memiliki riwayat hipertensi,” katanya Senin (14/1).
Korban kemudian kembali lagi pada hari yang sama sekira pukul 14.00 WIB dan tidak ada kabar lagi hingga ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa. “Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh almarhum,” lanjutnya.
Jasad korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawahlunto. “Pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi, dan jenazah kami serahkan kepada pihak keluarga,” tambah Kapolres. (arief)