PADANG – Ketua Panitia Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional dari PT Semen Padang, Ilham Akbar, menyatakan bahwa perusahaan telah berhasil menyelenggarakan sejumlah kegiatan dan perlombaan sejak tanggal 17 Januari hingga 16 Februari 2024. Rangkaian acara tersebut melibatkan partisipasi dari setiap unit kerja perusahaan.
Hal itu dia katakan saat PT Semen Padang menggelar Seminar Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2024 dengan tema Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha, di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang itu, Jumat (16/2). Seminar itu menghadirkan narasumber Alfonsius Ariawan yang merupakan Ahli K3 dan Principal DSS (Formerly Afiliasi Dupont Company).
Selain dari seminar K3 yang diselenggarakan, perusahaan juga menggelar kampanye K3 dengan cara memasang spanduk, poster, dan baliho di berbagai lokasi strategis. Tidak hanya itu, lomba poster dan video K3 juga menjadi bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya K3 di lingkungan kerja.
Salah satu kegiatan yang menonjol adalah penilaian Tempat Kerja Teladan yang melibatkan 47 area kerja serta penilaian terhadap 5P rumah dinas kategori Aman Sehat Rapi Indah (ASRI). Tak hanya itu, lomba SHE Challenge, lomba safety talk antar unit kerja, dan lomba simulasi tanggap darurat antar Perusahaan Jasa Pertambangan (PJP) di lingkungan Departemen Tambang & Pengelolaan Bahan Baku juga menjadi bagian dari agenda kegiatan yang dilaksanakan.
Ilham Akbar juga menegaskan bahwa kegiatan tersebut tidak hanya ditujukan bagi karyawan internal perusahaan, tetapi juga melibatkan masyarakat di sekitar lingkungan perusahaan. Hal ini terbukti dengan dilaksanakannya kegiatan “Aksi Gerakan Masyarakat Sehat” yang dilakukan dengan mensosialisasikan Pola Hidup Bersih dan Sehat di kawasan Padayo, Kelurahan Indarung, Lubuk Kilangan. Kegiatan ini melibatkan narasumber dari Dokter Perusahaan, dr. Andy Riva Dana, dan Tim dari Puskesmas Lubuk Kilangan.
Ilham juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada manajemen PT Semen Padang yang telah memberikan dukungan penuh terhadap semua rangkaian kegiatan dalam Peringatan Bulan K3 Nasional. Harapannya, melalui berbagai kegiatan ini, kesadaran akan pentingnya K3 dapat semakin ditingkatkan baik di lingkungan perusahaan maupun di lingkungan tempat tinggal masyarakat sekitar. (*)