Padang  

Ratusan Peserta Ikuti Kejuaraan Barongsai di Padang

PADANG – Ratusan peserta Kejuaraan Nasional Federasi Olahraga Barongsai Indonesia merapat di Padang. FOBI Sumbar selaku tuan rumah memusatkan pertandingan tersebut di GOR Himpunan Bersatu Teguh (HBT), Pondok, Padang Barat.

Ketua FOBI Sumbar, Iswanto Kwara menyampaikan kepada wartawan, Kejurnas digelar selama tiga hari, mulai Jumat-Minggu (9-11/11). Kejurnas Barongsai di Padang, mempertandingkan sembilan kategori, yakni naga taolu bebas, naga halang rintang, naga kecepatan, barongsai tradisional, barongsai halang rintang, barongsai taolu bebas, barongsai kecepatan, pekingsai taolu bebas, pekingsai kecepatan.

Pembukaan dilaksanakan Jumat (9/11) malam. Sebanyak 13 Pengprov dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti Kejurnas Olahraga Barongsai Indonesia. Meskipun pembukaan digelar malam, akan tetapi Jumat pagi sudah dilaksanakan pertandingan.

“Pertandingan sudah dimulai sejak pagi dan malamnya pembukaan,” kata Ketua FOBI Sumbar, Iswanto Kwara.

Sementara itu, Ketua Panitia Johnson Salean menambahkan, saat ini panitia sudah menyambut tamu, baik peserta serta official serta dari PB FOBI Pusat. Para peserta sudah sebagian daftar ulang dalam mengikuti Kejurnas Olahraga Barongsai Indonesia. Selain itu, ini merupakan panggung bagi para atlet, sebagai pemanasan sambut Pekan Olahraga Nasional (PON) ke 20 di Papua. (bambang)