Padang  

Reses Masa Sidang II/2022, Anggota DPRD Padang Serap Aspirasi Warga

Ketua DPRD Padang Syafrial Kani saat reses di daerah pemilihannya.

Berbeda dengan kebanyakan anggota dewan yang cenderung menyerap aspirasi masyarakat saat melakukan reses ke Dapilnya, namun anggota DPRD Kota Padang Dapil Pauh-Kuranji dari Partai Berkarya Zalmadi Malin Basa justru memfokuskan eksekusi dari program-program pemberdayaan masyarakat yang telah dihimpunnya selama ini.

“Ya, reses kita kali ini tidak lagi menyerap aspirasi masyarakat, tapi mengeksekusi aspirasi yang telah ditampung selama ini,” tegas Zalmadi.

Sementara itu, anggota DPRD Kota Padang, Dasman menjemput aspirasi masyarakat Kampuang Tanjuang Cupak Tanggah Kecamatan Pauh dengan menggelar hiburan rakyat, Minggu (15/5).

Dalam kesempatan tersebut, Dasman menyerap aspirasi masyarakat yang disampaikan oleh tokoh masyarakat, ninik mamak dan ketua RW serta LPM.

Adapun usulan yang sangat penting disampaikan adalah tentang jalan penghubung Cupak Tanggah ke Kampung Duri hingga jalan kampus.


Di sisi lain, anggota DPRD Kota Padang dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jakfar menggelar reses masa sidang II tahun 2022 di Para Rumbio Kelurahan Sungai Sapih Kenagarian Pauh IX Kecamatan Kuranji Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (15/5).

Pada kesempatan itu, Jakfar menegaskan, dirinya siap mensuport setiap kegiatan yang ada di tengah-tengah masyarakat di Sungai Sapih.

“Alhamdulillah, kami masing-masing anggota dewan bisa mengusulkan pokok-pokok pikiran (Pokir) sebesar Rp2,5 miliar,” kata Jakfar yang juga Sekretaris DPD PKS Kota Padang ini. (*)