Riau Gencarkan Vaksinasi, 3.249 Dosis PMK Disuntikkan ke Ternak

 

PEKANBARU – Upaya pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada sapi dan kerbau di Riau terus diperkuat.

Hingga saat ini, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Riau telah menyuntikkan 3.249 dosis vaksin PMK ke hewan ternak di berbagai daerah.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan PKH Riau, drh. Faralinda Sari, menyebutkan bahwa Kabupaten Kampar menjadi daerah dengan cakupan vaksinasi tertinggi, dengan total 1.000 dosis vaksin telah diberikan.

“Selain vaksinasi, kami juga melakukan desinfeksi dan pengobatan bagi hewan ternak yang terjangkit PMK,” ujar Fara, Senin (10/2/2025).

Distribusi vaksinasi PMK di Riau hingga saat ini:

Kampar: 1.000 dosis

Indragiri Hulu: 947 dosis

Pekanbaru: 573 dosis

Dumai: 350 dosis

Siak: 223 dosis

Indragiri Hilir: 60 dosis