Sawahlunto – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 1, Riyanda-Jeffri, berhasil meraih kemenangan mutlak atas rival mereka, Deri Asta-Desni, dalam Pilkada Kota Sawahlunto 2024. Dari total 111 TPS yang tersebar di empat kecamatan (Talawi, Barangin, Lembah Segar, dan Silungkang), hampir seluruhnya dimenangkan oleh Riyanda-Jeffri, termasuk di kampung halaman Deri Asta di Talawi dan kampung Desni di Kenagarian Kolok.
Sekretaris Golkar dan anggota tim pemenangan RJ, Nova Hendra, membenarkan kemenangan telak pasangan tersebut. “Hanya ada satu TPS yang dimenangkan Deri-Desni, yaitu TPS Khusus Lapas Narkoba. Di TPS tersebut, RJ memperoleh 14 suara, sedangkan DD meraih 18 suara. Selebihnya, seluruh TPS dikuasai RJ,” ungkap Nova, Kamis (28/11).
Nova juga menjelaskan hasil hitung cepat dari Sekretariat Golkar Sawahlunto. Dari 49.573 DPT, pasangan RJ meraih 30.586 suara, sementara DD hanya mendapatkan 7.987 suara. Total suara sah tercatat 38.573 suara, dengan RJ unggul 79,29 persen dari total suara sah.
Saat dikonfirmasi, Riyanda Putra mengungkapkan rasa syukurnya atas kepercayaan besar yang diberikan masyarakat Sawahlunto.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Sawahlunto atas dukungan luar biasa ini. Kemenangan ini akan menjadi motivasi kami untuk bekerja lebih cepat dan mewujudkan Sawahlunto era baru yang bangkit kembali,” ujar Riyanda.
Ia juga mengimbau kepada para pendukungnya untuk menjaga suasana damai dan kondusif pasca-kemenangan. “Mari kita kawal hasil ini sampai ada ketetapan resmi dari KPU yang menyatakan Riyanda-Jeffri sebagai pemenang,” tambahnya.
Riyanda menegaskan bahwa kemenangan ini adalah kemenangan bersama seluruh warga Sawahlunto. Ia meminta pendukungnya untuk menjaga perasaan pihak rival agar tidak timbul gesekan. “Keunggulan ini bukan untuk membuat orang lain tersinggung, melainkan menjadi kemenangan bersama seluruh masyarakat Sawahlunto,” tutupnya. (Bandi)