PASAMAN – Bupati Pasaman, Sabar AS membuka secara resmi Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kecamatan Tigo Nagari Tahun 2025 di halaman kantor Camat Tigo Nagari, Rabu(28/2).
“Untuk usulan program prioritas setiap nagari nantinya akan disingkronkan dengan pokir dewan yang berasal dari daerah setempat”ungkap kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Pasaman, Choiruddin Batubara
Dijelaskan, wadah musrenbang membuktikan bahwa prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan berasal dari usulan masyarakat itu sendiri, dan nantinya dijadikan acuan untuk program prioritas ditingakat kabupaten.
Sementara itu Bupati Pasaman menyampaikan untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten Pasaman sangat dibutuhkan dukungan semua pihak diantaranya pemerintah, swasta dan lainnya.
Tentunya, dengan semua isu strategis yang sudah menjadi skala prioritas pembangunan Pasaman bisa disinkronkan dengan pemerintah daerah, provinsi, pusat, swasta dan masyarakat.
Dikatakan, Musrenbang ini momentum yang baik bagi peningkatan pembangunan kita kedepan, sehingga grafik pembangunan Pasaman tahun 2025 sampai 2026 bisa meningkat.
“Untuk usulan perlu kita petakan sumber kekuatan sekaligus permasalahan yang ada untuk dicarikan solusinya, supaya dapat diketahui permasalahan itu untuk diintervensi melalui kewenangan masing-masing dan pembangunan bisa kita eksekusi dengan baik”terang bupati.
Sabar AS menegaskan kembali bahwa, untuk pembangunan Pasaman, kita perlu dukungan dan dorongan oleh seluruh lapisan masyarakat, supaya tercapai Pasaman yang lebih baik dan bermartabat dan saya komit dalam memperjuangkan pembanguan Pasaman ke depan.(hen)