Sah, Inilah Jajaran Pelatih SPFC Musim 2022

Saat ini, Ia kembali ditunjuk menjadi Head Coach SPFC, dengan didampingi sejumlah nama yang juga tak asing lagi di kancah sepakbola nasional dan ranah minang. Sebut saja Coach Hengki Ardiles, mantan anak asuh Coach Delfi yang juga sudah mengantongi Lisensi A AFC dan juga merupakan mantan Kapten tim SPFC. Hengki dipercaya menjadi asisten pelatih Coach Del bersama Coach Robby Mariandi yang juga telah malang melintang di sepakbola nasional baik sebagai pemain maupun pelatih.

Disamping itu, Coach Delfi juga kembali mempercayakan pelatih kiper kepada Coach Zulkarnaen Zakaria. Salah satu kiper legenda SPFC ini, selalu menjadi kepercayaan bagi para Head Coach SPFC. Selain memiliki pengalaman panjang sebagai penjaga gawang di SPFC saat aktif bermain, Ia juga mampu menangani kiper-kiper ternama nasional dan mencipatakan kiper-kiper muda. Sebut saja Fakhrurrazi (Quba), Jandia Eka Putra, Teja Paku Alam, Rendy Oscario, M.Ridwan dll.

Sementara untuk Pelatih Fisik, Delfiadri kembali memanggil Coach Asep Suryadi. Coach Asep bukanlah orang baru bagi Coach Del, karena pada tahun 2014 mereka pernah bekerjasama menjadikan SPFC U21 menjadi juara ISL. Pengalaman Coach Asep juga sangat dibutuhkan Coach Del untuk menggembleng fisik para pemain SPFC mengarungi musim 2022. Sebelum kembali ke SPFC, Coach Asep merupakan pelatih fisik dibeberapa klub Liga Indonesia seperti Mitra Kukar dan Badak Lampung.(*/mat)