Menurutnya, sesuai tahapan dan jadwal pembentukan Panwascam Pemilu Serentak 2024, pihaknya akan melakukan penelitian kelengkapan berkas persyaratan administratif calon pada 28-30 September 2022.
Kemudian selanjutnya penelitian berkas administrasi pendaftaran calon pada 9-11 Oktober, dan pengumuman hasilnya pada 12 Oktober 2022.
Baru setelah itu, tanggapan dan masukan dari masyarakat selama 12-18 Oktober.
Bawaslu Tanah Datar akan melakukan tes tertulis pada 14-16 Oktober, dan pengumuman hasilnya pada 17 Oktober 2022.
Setelah itu ada tes wawancara pada 18-22 Oktober dan pengumuman hasilnya pada 25 Oktober 2022. Panwascam yang terpilih selanjutnya akan dilantik pada 26-28 Oktober 2022. (ydi)