TILATANG KAMANG – Sekolah Penggerak SDN 02 Koto Tangah, Kecamatan Tilatang Kamang, Kabupaten Agam mewisuda 45 siswanya pada kegiatan wisuda tahfidz angkatan I 2023 yang dilaksanakan, Rabu (7/6) di halaman sekolah.
Acara dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat, Barlius, Staf Ahli, M. Arsyid, Kacabdin Dinas Pendidikan Wilayah I, Wllya Zuwerni, Kabid Pembinaan SD, Reza Pribadi, Camat Tilatang Kamang, Syahrul Hamidi, beserta Forkopimca, Fasilitator Sekolah Penggerak Angkatan II, Maswir, KUK Pendidikan beserta Pengawas dan Penilik Tilatang Kamang, Wali Nagari Koto Tangah, Amrizal Dt. Maruhum Basa, Kepala SD/MI, SMP dan SMA se-Tilatang Kamang serta undangan lainnya.
Barlius dalam sambutannya mengatakan, majunya pendidikan di sebuah satuan pendidikan ditentukan oleh dua hal pokok, yaitu komitmen dan kerjasama. Tanpa dilandasi dua hal tersebut mustahil pendidikan akan maju dalam mencapai mutu pendidikan itu sendiri.
“Komitmen yang tinggi dituntut kepada kepala sekolah sebagai pimpinan satuan pendidikan. 75% kemajuan pendidikan ditentukan oleh kinerja dan komitmen kepala sekolah dalam menjalankan Tugas Pokok dan Fungsinya (Tupoksi). Komitmen dari kepala sekolah pun harus ditunjang dengan komitmen seluruh pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) di sekolah tersebut. Komitmen yang dibangun baik oleh kepala sekolah maupun oleh PTK harus pula didukung dengan kerjasama yang baik. Dengan kerjasama yang solid tidak ada beban yang terasa berat, semua program akan bisa diwujudkan, karena semua unsur terkait sama-sama merasa memiliki,”ungkap Barlius.
Sebelumnya Staf Ahli Bupati Agam, M. Arsyid menyambut baik dilaksanakannya wisuda tahfidz di SDN 02 Koto Tangah. Karena kegiatan itu menunjang program unggulan bupati dalam meningkatkan jumlah generasi muda Agam sebagai penghafal Alquran.
Kepala SDN 02 Koto Tangah, Meiwalti, mengatakan, SDN 02 Koto Tangah juga sudah melaksanakan kegiatan panen karya pada akhir semester I 2022/2023 lalu. Khusus pada penghujung tahun pelajaran 2022/2023 ini digelar dua kegiatan sekaligus,yaitu wisuda tahfidz bagi 45 orang siswa dan panen karya dengan tema Rekayasa dan Teknologi.
“Terselenggaranya kegiatan ini berkat dukungan dari semua pihak yang sudah memberi bantuan moril, materil dan tenaga. Sesuai dengan zona SDN 02 Koto Tangah, kami membawa serta empat wali jorong yang ada, yaitu wali jorong Sungai Tuak, Patangahan, Aur dan Koto Malintang. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu,”pungkas Meiwalti.
Dari 45 siswa yang diwisuda terdiri dari penghafal 1, 2, 3 dan 4 juz. Bahkan ada seorang murid yang mampu menghafal 5 juz. Murid tersebut mendapat reward langsung dari gubernur yang diserahkan Barlius. Disamping itu juga diserahkan sumbangan kepada SDN 02 Koto Tangah yang diterima langsung wakil ketua komite, Robi Rahma Putra. (Maswir)