LUBUK BASUNG – Selama bulan Ramadhan 1443 Hijriah tahun 2022, Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah Kecamatan Canduang, Agam mempunyai dapur umum dan rumah takjil.
Program Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah yang bertajuk Ikhlas beramal itu menapat respon serta dukungan dari Pemerintahan Nagari Bukik Batabuah, pemuka masyarakat dan hamba Allah yang turut memberikan bantuan donasi berupa sedekah.
Kepada Wartawan TopSatu, Agus Nardi panitia Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah, Selasa (12/4) menjelaskan, kegiatan tersebut setiap tahun dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian di bulan Ramdhan.
Dijelaskan, program Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah Kecamatan Canduang, Agam ini merupakan ladang amal selama bulan Ramdhan melalui pembagian Takjil untuk anak yatim piatu, Lansia dan fakir miskin yang diantar langsung kerumah bersangkutan, ujar Agus Nardi yang juga pengurus Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) Kabupaten Agam.
“Untuk itu, kami atas nama panitia Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah mengajak snaka saudara dan kaum Muslimin dan Mulimat, mari kita sisihkan rezki kita disalurkan melalui dapur umum dan rumah Takjil peduli Nagari Bukik batabuah berupa, beras, telur, cabe, bawang, labu, kapelo, sayur mayor serta berupa buah-buahan,” harap Agus Nardi.
Adapun pengurus Aksi Peduli Anak Nagari (APAN) Bukik Batabuah Kecamatan Canduang, Ketua, Joni Andriko, Sekretaris, Romi Pasla dan Bendahara Agus Nardi, bagi yang ada niat bersedekah sebagai donasi dapat disalurkan melalui nomor rekening.061701000314569 Bank BRI an. Agus Nardi. (Kas)