PADANG – Pemerintah Kota Padang bakal menggelar kembali iven olahraga bersepeda “Gowes Siti Nurbaya Adventure 2021” (GSNA 2021) Rencananya, iven tahunan tersebut digelar bulan Februari atau Maret depan.
“Iya kita sudah anggarkan kegiatan ini, jika tidak ada halangan kita gelar Februari ini atau paling lambat Maret nanti,” tutur Kadispora Kota Padang Mursalim Nafis, Selasa (16/2/2021).
Dijelaskannya, jadwal iven olahraga bersepeda itu sebenarnya bersifat tentatif. Mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19. Jika kasus positif masih tinggi, GSNA 2021 bisa saja diundur pelaksanaannya.
“Kita akan tetap laksanakan dalam tahun ini karena sudah dianggarkan,” jelas Mursalim.
GSNA 2021 diharapkan akan lebih sukses dibanding pelaksanaan sebelumnya. Dispora Kota Padang menargetkan jumlah peserta sama dengan tahun sebelumnya.
“Tahun lalu peserta GSNA mencapai 10 ribu pesepeda,” sebutnya.
Mursalim menyebut, rute tempuh GSNA 2021 juga hampir sama dengan tahun sebelumnya. Bahkan pihaknya berharap iven ini diikuti oleh seluruh masyarakat. Tidak saja se-Sumbar, akan tetapi juga peserta dari luar Sumbar maupun mancanegara.
“Kita berharap, meski di masa pandemi, olahraga jangan terhenti. Karena dengan berolahraga, imun tubuh meningkat dan terjauh dari virus corona,” sebut Kadispora.(Charlie)