PARIAMAN – Kepala SD se Kecamatan Pariaman Tengah, berikan bantuan Sembako kepada siswa kurang mampu yang bersekolah di SD di Kecamatan setempat.
Penyerahan Sembako tersebut diawali dengan berbuka puasa bersama dengan Walikota Pariaman Genius Umar di Balairung rumah dinas walikota, Kelurahan Senin (11/4).
Kegiatan Buka bersama ini diikuti sebanyak 21 Kepsek SD Negeri dan 3 Kepsek SD Swasta, yang ada di Kecamatan Pariaman Tengah dan sekaligus pemberian bantuan untuk 26 anak SD yang berasal dari keluarga kurang mampu.
“Saat ini, Pemko Pariaman sangat konsen dalam hal pendidikan, dimana kita telah mempunyai program Wajib Belajar gratis 12 tahun, mulai dari SD sampai SMA, walaupun kebijakan SMA/SMK berada di Provinsi, tetapi kita memberikan bantuan Keuangan Khusus kepada Provinsi Sumatera Barat, sehingga program ini dapat kita laksanakan,” ujarnya.
Belum lagi program Saga Saja (Satu Keluarga Satu Sarjana), dimana ia menceritakan bahwa program ini, yang telah banyak mendapat pengakuan dan penghargaan dari pemerintah pusat, dimana kita memberikan beasiswa untuk mengkuliahkan anak-anak kita ke kampus-kampus vokasi, yang bekerjasama dengan Pemko Pariaman.
Selain itu, Genius menuturkan, kita juga mempunyai program Kartu Pariaman Pintar (KPP), dimana pelajar kita yang belum terdata mendapat KIP (Kartu Indonesia Pintar), dapat kita akomodir dengan program KPP ini, selain Bus Sekolah gratis untuk antar jemput anak-anak kita ke sekolah, dimana ada 9 Bus sekolah gratis yang kita sediakan, ucapnya menambahkan.
Hadir dalam acara ini Kepala Dinas Pendidikan pemuda dan Olahraga Kota Pariaman, Kanderi, beserta jajaran, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Pariaman, Irmadawani dan jajaran, Pengurus KKKS (Kelompok Kerja Kepala Sekolah) Kecamatan Pariaman Tengah, dan siswa penerima bantuan, yang didampingi oleh orangtua mereka. (503)