Padang  

SIWO PWI Sumbar Kembali Persiapkan Atlet Porwanas

Ketua PWI Sumbar heranof, didampingi Ketua SIWO Fasilsa Budiman dan sekretaris Syaiful Husen. (ist)

PADANG – Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Sumatera Barat (Sumbar) kembali mempersiapkan atlet yang bakal diusung untuk berlaga pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang bakal dihelat di Malang, Jawa Timur pada 2021 mendatang.

Sebenarnya jadwal Porwanas itu dilaksanakan pada September 2020 di Malang, namun karena mewabahnya virus corona (Covid-19) maka pelaksanaannya diundur jadi Agustus atau September 2021.

“Jika tidak ada perubahan dan mudah-mudahan wabah Covid-19 ini mereda, maka Porwanas ini bakal dilangsungkan pada 2021 diperkirakan Agustus atau September 2021. Jadwal finalnya menunggu Raker SIWO pada HPN di Kendari, Sulawesi Tenggara pada Februari 2021 mendatang,” terang Ketua SIWO Sumbar, Faisal ‘Ajo’ Budiman pada rapat SIWO dengan koordinator masing-masing cabang olahraga (cabor) di aula PWI Sumbar, Selasa (14/7/2020).

Rapat SIWO untuk pematangan persiapan atlet yang bakal diberangkatkan ke Porwanas tersebut dihadiri Ketua PWI Sumbar Heranof Firdaus, Sekretaris PWI Widya Navies, Sekretaris SIWO Syaiful Husein, anggota SIWO dan para koordinator masing-masing cabang olahraga (cabor).

“Masing-masing cabor telah melaksanakan seleksi pada 2019 lalu, kini akan dijadikan tim bayangan dan terus akan dilakukan seleksi berjalan. Setelah HPN di Kendari pada Februari 2021 baru ditentukan siapa yang bakal ditetapkan jadi atlet di masing-masing cabor,” tambah Sekretaris SIWO Syaiful Husein.

Menurut Syaiful Husein, atlet yang telah dijaring berdasarkan seleksi sebelumnya, semuanya belum tentu diberangkatkan. Sebab selain terkendala dana, PWI Sumbar juga mengirim atlet yang benar-benar siap tampil. Baik teknik, fisik dan kemampuan di masing-masing cabor.

Sesuai ketentuan dan berdasarkan hasil rakernas SIWO se-Indonesia, atlet yang boleh ambil bagian anggota PWI yang ditandai dengan kartu biru yang masih aktif dan telah lulus Ujian Kompetensi Wartawan (UKW). (andri)