SMPN 4 Padang Panjang Jadi Sekolah Anti Narkoba

Ketua GANN Dalius Rajab menyampaikan, ditunjuknya SMPN 4 sebagai sekolah anti narkoba lantaran siswa dan siswinya yang berasal dari daerah heterogen. “Tak hanya dari Padang Panjang tapi dari daerah sekitar,” ujarnya.

Lebih lanjut, dukungan dari pihak sekolah sangat kuat menjadikan lingkungannya bersih dari narkoba. “Maka kita siapkanlah anak-anak mereka menjadi duta anti narkoba SMP tingkat Kota Padang Panjang,” jelasnya.

Kasus Narkoba di Padang Panjang, kata Dalius, cukup memprihatinkan. Saat ini 70 persen penghuni Rutan berasal dari yang terlibat narkoba.

Kepala SMPN 4, N. Wistuti mengatakan, narkoba saat ini telah mengancam seluruh lapisan masyarakat. “Yang paling rentan adalah generasi muda. Untuk itu kami bersama-sama menyelamatkan generasi muda di SMP ini dengan memberi pemahaman dan pengetahuan serta dampak narkoba. Mudah-mudahan usaha kita ini bisa memutus mata rantai narkoba,” ujarnya. (Jas)