KUR BSI memberikan fleksibilitas kepada pelaku UMKM dengan plafon kredit bervariasi, antara Rp10 juta hingga Rp50 juta.
Bank BSI berkomitmen menjadi mitra terpercaya dalam mendukung dan mengembangkan usaha kecil dan menengah berbasis syariah. Berikut adalah langkah-langkah cara mendaftar KUR BSI secara online.
- Buka browser dan akses situs resmi Bank BSI di bankbsi.co.id.
- Pilih menu “Produk dan Layanan”.
- Pilih jenis produk pinjaman pribadi.
- Tentukan jenis KUR yang ingin diajukan.
- Baca Syarat dan Ketentuan Umum.
- Klik “Saya berminat” untuk melanjutkan proses pendaftaran.
- Lengkapi e-formulir KUR BSI dengan data yang diperlukan.
- Isi informasi dengan benar, termasuk nama, nomor telepon, dan alamat email.
- Tentukan provinsi domisili dan pilih provinsi atau kota tempat tinggal.
- Klik “Daftarkan Saya” untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
Berikut adalah keunggulan produk KUR BSI
- Menggunakan akad sesuai prinsip syariah (Murabahah dan Ijarah).
- Syarat mudah dan proses cepat.
- Tanpa biaya provisi.
- Persyaratan dan ketentuan melibatkan individu yang aktif berusaha selama minimal 6 bulan, belum pernah menerima pembiayaan modal kecuali untuk keperluan rumah tangga, dan memiliki kolektibilitas lancar.
- Persyaratan administrasi mencakup KTP, Kartu Keluarga (KK), NPWP (untuk plafon di atas Rp 50 Juta), dan Surat Izin Usaha. (*)