PULAU PUNJUNG – Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengajak semua lapisan masyarakat bersama-sama menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan, keadilan dan kebhinekaan sebagai landasan berbangsa dan bernegara.
Katanya, sejarah perjuangan pendahulu bangsa ini tidaklah mudah. Begitu banyak daya dan upaya, bahkan nyawa yang harus dikorbankan hingga akhirnya kemerdekaan dapat diraih. Perjuangan tersebut melibatkan seluruh elemen masyarakat. Pada masa itu bangsa ini bersatu padu, bekerja, satu visi, satu pikiran, satu tujuan yaitu Indonesia merdeka.
” Sebagai generasi penerus, sudah sepantasnya kita bersama menghargai perjuangan itu dengan meningkatkan semangat jiwa patriotisme dan nasionalisme terhadap tanah air tercinta. Semangat nasionalisme inilah yang akan membentuk kesadaran dan kesetiaan terhadap bangsa dan Negara tanpa memandang suku, ras maupun agama,” terang Sutan Risa Tuanku Kerajaan saat membuka acara Lomba Pidato Kebangsaan Tingkat siswa siswi SMP, SLTA sederajat dan mahasiswa se-Dharmasraya di Auditorium kantor bupati setempat, Sabtu, (12/8/2023).
Kegiatan ini diprakarsai Himpunam Mahasiswa Indonesia Cabang Dharmasraya, dalam rangka memeriahkan sekaligus mengisi Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.
Bupati menegaskan, kemerdekaan bukanlah sekedar bebas dari penjajahan. Tetapi juga sebuah amanah yang besar. Amanah untuk menjaga, memelihara dan memajukan bangsa dan Negara kita.
“Marilah kita semua, dari berbagai lapisan masyarakat bersama-sama menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan, keadilan dan kebhinekaan sebagai landasan berbangsa dan bernegara,” tegasnya.
Untuk memaknai tema tersebut, bupati mengajak seluruh peserta untuk dapat bekerja sama bagi kelancaran seluruh rangkaian acara yang dilaksanakan. Selain itu, bentuk kerjasama lainnya adalah sportivitas antar peserta lomba yang akan bertanding. Selaras dengan tema pidato kali ini yaitu “Khidmat Kemerdekaan Melaju Indonesia Emas 2045”.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia serta seluruh adik-adik mahasiswa yang telah bekerjasama dalam persiapan acara lomba pidato kemerdekaan dan FGD dalam rangka peringatan HUT RI ke-78 di Kabupaten Dharmasraya ini,” pungkas Bupati.
Juri dalam lomba pidato kebangsaan ini adalah orang orang yang berkompeten di bidangnya masing-masing. Seperti Ridwan Syarif salah seorang unsur pimpinan di Baznas Kabupaten Dharmasraya. Kabid Pariwisata, Benny Mandala Putra, dan Wakil Rektor III Undhari Amar Salahuddin.( roni )