Padang  

Tenaga Kesehatan Standby dari Awal Sampai Akhir Pelaksanaan MTQ

PADANG – Gedung Rohana Kudus dijadikan venue 2 pada ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXVIII tahun 2020. Koordinator Venue 2, Aprizal, menegaskan bahwa pihaknya terus berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran pandemi Covid-19.

“Panitia, Dewan Hakim, semuanya sehat tanpa kendala. Kita siapkan posko kesehatan di gedung ini dengan satu orang dokter dan dua orang perawat yang standby dari awal sampai selesai,” kata Aprizal kepada Bimas Islam di Gedung Rohana Kudus, Kota Padang, Selasa (17/11/20).

Panitia yang dikomandoi Pemerintah Provinsi Sumatera Barat menyiagakan Satuan Polisi Pamong Praja dan Polisi di setiap venue, termasuk di venue dua. Merekalah yang bertugas untuk memastikan kedisiplinan di sekitar venue.

Di dekat pintu masuk Gedung Rohana Kudus terdapat tiga tempat cuci tangan lengkap dengan sabun dan air mengalir. Sedangkan hand sanitizer mudah dijumpai di meja tamu, panitera, maupun dewan hakim.

“Masuk ke ruangan dicek suhu. Wajib pakai masker. Duduk berjarak, tidak boleh terlalu dekat,” tambahnya.

Gedung Rohana Kudus yang dijadikan sebagai venue 2 digunakan sebagai tempat lomba dua golongan. Golongan Tartil Al-Qur’an Anak pada jam 08.00 WIB dan Golongan Disabilitas Netra pada pukul 13.00 WIB.

Sejak hari pertama pada Ahad (15/11/20) hingga hari ketiga pada Selasa (17/11/20) jumlah peserta pada Golongan Tartil Al-Qur’an Anak sebanyak 57 peserta putra dan putri, sedangkan untuk Golongan Disabilitas Netra sebanyak 30 peserta putra dan putri.

Sesuai jadwal, penyisihan terakhir akan dilangsungkan esok, Rabu (18/11/20) dan final pada Kamis (19/11/20). (rel)