PAYAKUMBUH – Randang Payakumbuh akhirnya sampai ke tangan Wakil Walikota Esenyurt Istanbul Turki, Mr. Abdurrahman Ada. Randang itu diserahkan melalui Wakil Ketua Umum Gerakan Mahasiswa dan Pemuda Republik Indonesia (GMPRI) Akmal Rusli di Turki, Rabu (2/6). Randang yang diserahkan itu, sebagai upaya untuk memperkenalkan randang Payakumbuh kepada negara itu.
Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz, kepada wartawan, Rabu (2/6), mengatakan, awalnya Randang Diplomasi dari Kota Payakumbuh itu akan diserahkan langsung dirinya. Namun dirinya itu tidak bisa memenuhi undangan Pemerintahan Esenyurt Istanbul, Turki, karena izin perjalanan yang belum dapat persetujuan, terkait rencana pembicaraan potensi dua kota dari dua negara yang berbeda.
“Pada intinya, dari pembicaraan melalui video, Wakil Walikota Esenyurt Istanbul, Mr. Abdurrahman Ada, menyampaikan salam hormat dan hangat untuk Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz. Salam hangat dari pemerintahan Esenyurt Istanbul. Khusus atas keakraban kami dengan Erwin Yunaz Wakil Walikota Payakumbuh, Indonesia. Sekali lagi, kami kirimkan salam kasih sayang dari Turki sini,” ujar Mr. Abdurrahman Ada, yang ditirukan Erwin Yunaz.
Menurut Erwin, dari pesan yang disampaikan kepada Akmal Rusli, Diplomasi Randang ala Pemerintah Kota Payakumbuh sangat disambut dengan hangat.
Diakui wawako, karena kondisi daerah yang belum memungkinkan untuk dirinya berangkat ke luar negeri, sehingga belum diberikan izin oleh Kemendagri. “Tapi kita berharap, hubungan ini akan ditindaklanjuti dalam kerjasama saling meguntungkan antara dua kota. Nanti Insya Allah akan saling berbagi potensi kedua kota,” pungkasnya. (yuke)