PARIAMAN – Abdusmawinata (64) warga Desa Naras I, Kecamatan Pariaman Utara ditemukan meninggal dunia saat memancing ikan. Korban, Kamis (27/11) sekira pukul 5.00 WIB pergi memancing di pinggir Simpang One. Ketika asyik memancing sambil menunggu mata pancing dimakan ikan, di duga korban merasa pusing dan pingsan, langsung terjatuh ke dalam sungai dan dibawa arus air ke laut.
Kapolsekta Pariaman, AKP. Irwandi dan anggota begitu mendapatkan laporan langsung menuju TKP. Di TKP, Kapolsekta mendapatkan laporan seperti yang disebutkan diatas. ” korban sekira pukul 5.00 WIB pergi memancing di pinggir Simpang One Desa Naras I. Diduga pusing dan pingsan, korban terjatuh ke dalam sungai dan di bawa oleh air ke laut . Jarak tempat korban memancing dengan laut begitu dekat “, ucap Kapolsekta.
Disebutkannya, sekira pukul 6.30 WIB, ditemukan oleh masyarakat terapung di pinggir laut dalam keadaan tidak bernyawa. Oleh masyarakat, laporan ini di sampaikan ke Polsekta Pariaman.
Selanjutnya, kata Irwandi, korban di bawa ke rumahnya, untuk dilakukan prosesi pemakaman. (agus)