PADANG – Dalam April ini masih musim pancaroba dan diminta warga Kota Padang tetap waspada terhadap bencana banjir, longsor dan angin kencang.
Hal itu ditegaskan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Edi Hasymi kepada Singgalang di kantornya, Senin (2/4).
Disebutkannya dari ketiga bencana melanda Kota Padang tersebut yang paling sering terjadi angin kencang yang menyebabkan banyaknya pohon tumbang.
Dalam satu tahun saja, terdapat sekitar 450 kasus pohon tumbang. Denngan demikian, terhadap bencana ini perlu ditingkatkan kewaspadaan dan ke hati-hatian.
Kendati selama ini, kasus pohon tumbang ini belum memakan korban jiwa namun cukup membawa dampak kerugian yang cikup besar. Mulai dari rusaknya bangunan atau rumah hingga kendaraan bermotor seperti mobil dan sepeda motor.
“Kita meminta kepada warga, ketika terjadi angin kencang untuk menjauhi pohon-pohon besar apalagi sudah berumur cukup tua karena sangat rawan terjadinya pohon tumbang tersebut,”ujar Edi Hasymi. (syawal)