PARIAMAN – Water Front City Talao Pauh Pariaman diserahterimakan dari Kementerian PUPR RI kepada Pemerintah Kota Pariaman, Kamis (5/3/2020). Karena pembangunanya telah selesai dan sudah bisa digunakan pengunjung sebagai tempat rekreasi.
Sekaitan dengan penyerahan oleh Kementrian PUPR RI yang diwakili Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Sumbar, Syafriyanti juga diresmikan pemakaiannya yang ditandai pembukaan papan selubung nama.
Walikota Genius Umar mengatakan, pihaknya akan menata lokasi ini mulai dari penataan para pedagang yang berjualan di seputar lokasi wisata Talao Pauh , memotong beberapa ranting pohon yang mengganggu lalu lintas, serta penataan kawasan parkir yang sesuai dengan aturan Pemko Pariaman.
“Khusus untuk kawasan parkir, walaupun pengelolaannya telah disepakati untuk dikelola desa setempat, namun secara pengawasan dan regulasi para pengunjung tetap kita awasi melalui dinas terkait,” ucapnya.
Katanya, khusus untuk parkir kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat atau lebih, itu telah tertuang dalam Peraturan Walikota Pariaman Nomor 9 Tahun 2019 Tentang Perubahan Tarif Retribusi Tempat Khusus Parkir.
Para pengunjung nantinya, jika memarkirkan kendaraannya di lokasi wisata ini harap selalu meminta karcis parkir dan membayar sesuai yang tertera di karcis parkir.
“Jika tidak sesuai, segera laporkan ke pengawas atau petugas yang berwenang yang nantinya akan kita siagakan di lokasi Talao Pauh ini,” singkat Genius mengakhiri. (agus)